Eks Barcelona Ini Siap Gantikan Xavi di Camp Nou

SILVER BOLA – Sebuah asa diapungkan Rafael Marquez. Mantan pemain timnas Meksiko itu mengaku tertarik menjadi pelatih baru Barcelona.

Di musim 2024/2025, Barcelona dipastikan akan memiliki pelatih baru. Pasalnya Xavi sudah mengumumkan bahwa ia akan mundur dari jabatannya di akhir musim nanti.

Saat ini Barcelona mulai dikabarkan berburu pelatih baru. Ada beberapa pelatih top yang jadi incaran tim asal Catalunya itu.

Baru-baru ini ada satu nama yang secara terang-terangan ingin mengambil pekerjaan itu. Ia tidak lain dan tidak bukan adalah Rafael Marquez.

Siap Ambil Kesempatan

Kepada Mundo Deportivo, Marquez yang saat ini menangani Barcelona B mengaku tertarik menggantikan Xavi.

Ia menyebut bahwa menjadi pelatih tim utama Barcelona bakal jadi mimpi yang jadi nyata baginya.

Sisapa yang tidak mau menjadi pelatih Barca? Saya akan terus bekerja keras, karena saya baru dua musim menjadi pelatih, ungkap Marquez.Julian Nagelsmann Masuk Daftar Manajer Baru Barcelona?Barcelona Rayu Jurgen Klopp Melatih di Spanyol?

Tidak Akan Menolak

Marquez tahu bahwa manajemen Barcelona mengincar beberapa nama lain untuk menjadi pelatih baru Barcelona.

Namun ia menyebut bahwa dirinya tidak akan menolak jika ia diberi kesempatan untuk jadi suksesor Xavi.

Direksi akan memikirkan masalah ini dengan teliti hingga akhir musim nanti. Namun saya pribadi tidak akan menolak kesempatan seperti ini, pungkasnya.Eks Barcelona Ini Siap Gantikan Xavi di Camp NouHead to Head dan Statistik: Barcelona vs Osasuna

Kandidat Lain

Pelatih Brighton, Roberto De Zerbi. (c) AP Photo/Kirsty Wigglesworth

Sejauh ini ada beberapa nama yang dijagokan akan jadi pelatih baru Barcelona.

Ada Julian Nagelsmann, Imanol Alguacil, dan Roberto De Zerbi yang disebut-sebut ingin dipekerjakan oleh tim asal Catalunya tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *