Evan Dimas Pamit dari Skuad Arema FC

SILVER BOLA – Evan Dimas menambah panjang daftar pemain yang meninggalkan Arema FC pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2023/2024. Gelandang berusia 28 tahun ini resmi berpamitan dari klub berlogo singa mengepal tersebut.

Evan berpamitan dalam sesi latihan yang digelar di Lapangan ARG Lawang, Senin (13/11/2023). Pada kesempatan ini, Evan mengungkapkan kata-kata perpisahannya di hadapan rekan-rekannya dan tim pelatih.

Saya meminta maaf apabila selama ini ada kesalahan. Saya pamit karena akan bergabung dengan tim lain, ucap Evan.

Saya harap, ke depan Arema FC akan semakin sukses, sambungnya.

Lebih lanjut, Evan berharap agar persaudaraan mereka tak berakhir meski sudah berbeda klub.

Bagi saya, sekali keluarga tetap keluarga, tegasnya.

Sebelum Evan, sudah ada beberapa pemain yang meninggalkan Arema FC pada bursa transfer paruh musim ini. Salah satunya adalah Gustavo Almeida, yang dilepas ke Persija Jakarta.

Dilepasnya Gustavo sendiri mengundang tanda tanya publik. Pasalnya, pemain asal Brasil tersebut merupakan pendulang gol utama bagi Arema. Ia sudah mencetak 14 gol bagi Arema sejauh ini.

Tinggalkan Zona Nyaman

Sementara itu, pelatih Arema FC, Fernando Valente, pun mengucapkan terima kasih kepada Evan. Ia pun menyebut, bahwa dalam hidup, terkadang seorang pemain harus meninggalkan zona nyaman.

Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Evan atas bantuan Evan selama ini. Ia adalah sosok legenda sebenarnya di sepak bola Indonesia, tutur Valente.

“Terkadang, kita harus meninggalkan zona nyaman agar bisa berada dalam kondisi maksimal,” ia menandaskan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *